Ketua MUI Klaten Himbau Masyarakat Ciptakan Pemilu 2024 Yang Kondusif

Masyarakat Kab. Klaten dihimbau untuk ikut menciptakan situasi yang kondusif  terkait pemilu serentak 2024. Hal ini disampaikan oleh KH Hartoyo selaku Ketua MUI Kab. Klaten melalui sebuah video pendek berdurasi 1 menit 24 detik.

Beliau mengajak masyarakat agar menyambut gelaran pesta demokrasi ini penuh kegembiraan. Perbedaan pilihan harus disikapi dengan bijak. Pemilu harus dimaknai sebagai sarana menyampaikan aspirasi politik sekaligus sebagai sarana memperkokoh persatuan bangsa.

"Soal beda pilihan itu wajar-wajar saja, mari kita wujudkan kerukunan walaupun berbeda, sehingga akhirnya akan terwujud kehidupan di Klaten ini aman, tentram, damai, dan sejahtera terhindar dari berbagai pertikaian dan hal yang tidak kita inginkan." Tegas Ketua MUI Kab. Klaten.

Masyarakat juga diingatkan tentang pentingnya mewujudkan pesta demokrasi yang sehat dan berkualitas untuk menentukan wakil rakyat dan juga pemimpin Indonesia. Kemenangan yang sesungguhnya pada pemilu adalah kemenangan seluruh rakyat Indonesia

"Pemilu merupakan bagian dari proses untuk mendapatkan pemimpin yang kita kehendaki, dikehendaki oleh seluruh rakyat Indonesia, terwujudnya kemenangan nantinya adalah kemenangan untuk seluruh bangsa Indonesia." Pungkas Ketua MUI Kab. Klaten.
Lebih baru Lebih lama