Penutupan Tradisi Pembaretan, Kapolres Klaten: Jadilah Polisi Baik yang Bermanfaat

Sebanyak 20 orang Bintara Remaja angkatan 50 Polres Klaten mengikuti upacara penutupan tradisi pembaretan bertempat di Lapangan Depan Mapolres Klaten, Selasa  (15/05/2024).

Upacara penutupan tradisi pembaretan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Klaten AKBP Warsono, S.H., S.I. K.M.H, di ikuti  PJU Polres Klaten serta peserta upacara Perwakilan Personel Polres Klaten.

Dalam amanatnya, AKBP Warsono menegaskan bahwa pembinaan tradisi Bintara Remaja Polres Klaten merupakan langkah penting dalam meningkatkan kualitas fisik, mental, dan teknis anggota kepolisian. Hal ini bertujuan untuk menciptakan sosok brigadir Polri yang memahami tradisi dan mampu menjalankan tugas dengan baik serta memberikan teladan dalam kepolisian secara umum.

"Sebagai unsur terdepan dalam menjaga Kamtibmas di wilayah Klaten, brigadir Polri berhubungan langsung dengan masyarakat. Perilaku dan tindakan mereka di lapangan akan menjadi cerminan yang dirasakan oleh masyarakat," ujar AKBP Warsono.

Dalam pesannya, AKBP Warsono menekankan beberapa hal penting kepada para Bintara Remaja, antara lain meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan, menjaga perilaku sebagai pelopor keteladanan, meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi ancaman, serta menghindari pelanggaran dengan disiplin dan dedikasi tinggi.

Selain itu, AKBP Warsono juga menekankan pentingnya peningkatan kemampuan profesional, seperti kemampuan samapta, tugas-tugas khusus, dan kemampuan negosiasi.

"Kalian adalah representasi negara. Segala perilaku kalian merupakan perwakilan dari negara. Pedoman hidup dan kerja harus dijunjung tinggi," tegas AKBP Warsono.

Di tambahkan AKBP Warsono memberikan. Pesan untuk Bintara Remaja yaitu bekerja tanpa di perintah , bertanggung jawab tanpa diminta , disiplin tanpa di awasi , menjadi polisi baik yang bermanfaat dan tidak menyakiti. Mari kita semua saling mengingatkan dan membentuk Polri yang lebih baik," pungkasnya.

Upacara pembaretan Bintara Remaja Polres Klaten tahun 2024 menandai langkah awal para anggota baru dalam melayani bangsa dan masyarakat dengan dedikasi, loyalitas, dan kinerja yang baik. Dengan semangat yang tinggi, mereka siap mengemban tugas sebagai garda terdepan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Klaten.
Lebih baru Lebih lama