Forkopimda Klaten Laksanakan Monitoring Pilkada 2024, Pastikan Proses Berjalan Lancar



Klaten – Forkopimda Kabupaten Klaten melaksanakan monitoring Pilkada Serentak 2024 di beberapa lokasi strategis, Rabu (27/11/2024). Kegiatan yang dimulai sejak pukul 08.00 WIB ini bertujuan memastikan seluruh tahapan pemungutan suara berjalan aman, tertib, dan lancar.

Kasi Humas Polres Klaten, Iptu Nyoto, S.H., M.H., menjelaskan bahwa kegiatan monitoring ini merupakan bagian dari pengawasan terpadu Forkopimda, sekaligus memastikan kesiapan seluruh elemen penyelenggara Pilkada di lapangan.

"Kegiatan ini bertujuan memastikan pelaksanaan Pilkada berlangsung tanpa kendala, serta untuk menjamin keamanan dan ketertiban di setiap TPS yang dipantau," ujar Kasi Humas Polres Klaten, Iptu Nyoto, S.H., M.H.

Rombongan Forkopimda yang dipimpin oleh Bupati Klaten Hj. Sri Mulyani, S.M., M.Si., turut didampingi sejumlah pejabat daerah, termasuk Kapolres Klaten AKBP Warsono, S.H., S.I.K., M.H., dan Dandim 0723 Klaten Letkol Czi Bambang Setyo Triwibowo, S.E., M.Han. Beberapa lokasi yang menjadi fokus monitoring adalah TPS 02 Desa Gadungan, Kecamatan Wedi; TPS 01 Desa Paseban, Kecamatan Bayat; serta TPS 02 dan TPS 05 Desa Cawas, Kecamatan Cawas.

Pada salah satu TPS yang dikunjungi, Bupati Klaten menyampaikan apresiasinya terhadap petugas yang bekerja memastikan kelancaran proses pemungutan suara. Kekurangan logistik, seperti surat suara di TPS 02 Desa Karangasem, telah diatasi dengan cepat oleh PPS setempat sehingga tidak mengganggu proses Pilkada.

Kasi Humas Polres Klaten juga menegaskan pentingnya kolaborasi antara pihak keamanan dan penyelenggara dalam menghadapi potensi kendala di lapangan.

"Kami selalu mengedepankan kerja sama yang solid antara TNI, Polri, dan penyelenggara Pilkada untuk menciptakan suasana kondusif selama proses berlangsung," ujar Kasi Humas Polres Klaten, Iptu Nyoto, S.H., M.H.

Hingga akhir kegiatan yang berlanjut hingga pukul 12.20 WIB, seluruh rangkaian monitoring berlangsung aman dan lancar. Patroli gabungan TNI-Polri juga terus disiagakan untuk memastikan stabilitas keamanan hingga seluruh tahapan Pilkada selesai.
Lebih baru Lebih lama