Polwan Polres Klaten Berjaga Ketat Selama Pelaksanaan Sholat Idul Fitri 1446 H

Klaten – Pengamanan selama pelaksanaan sholat Idul Fitri 1446 H di Kabupaten Klaten berlangsung aman dan kondusif berkat kerja keras tim Polwan Polres Klaten. Sebanyak 16 anggota Polwan dikerahkan untuk menjaga keamanan di sejumlah lokasi strategis, Senin (31/3/2025).

Dalam upaya menjaga ketertiban, para Polwan ini ditempatkan di beberapa titik, termasuk Masjid Agung Al Aqsha Klaten, Masjid Baitul Muslimin, Taman Lampion, Alun-Alun Klaten, Gedung Al Hakim, sepanjang Jalan Tapak Doro, dan depan Kantor Kelurahan Bareng. Kegiatan pengamanan dimulai sejak pukul 05.30 WIB hingga selesai.

Senior Polwan Polres Klaten, Kompol Siti Aminah, S.H., M.H., menjelaskan bahwa pengamanan fokus pada pencegahan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) serta pengaturan lalu lintas. "Kami memberikan himbauan kepada jamaah untuk berhati-hati dalam memarkirkan kendaraan agar terhindar dari pencurian dan memastikan arus lalu lintas lancar," katanya.

Pengawasan dan pengaturan lalu lintas menjadi prioritas di semua titik pengamanan, terutama untuk membantu jamaah yang hendak menyeberang jalan. Langkah ini mendapat respon positif dari masyarakat, yang merasa lebih aman dalam menjalankan ibadah.

Selain itu, Kompol Siti Aminah menambahkan bahwa situasi harkamtibmas selama pelaksanaan sholat Idul Fitri terpantau aman dan terkendali. "Tidak ada insiden berarti yang terjadi, dan kami berharap situasi kondusif ini dapat terus terjaga," ujarnya.

Keberhasilan pengamanan ini tidak lepas dari koordinasi yang baik antara personel dan dukungan dari masyarakat setempat. Pengamanan yang dilakukan Polwan Polres Klaten menjadi contoh sinergi positif antara aparat keamanan dan warga dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman untuk beribadah.

Dokumentasi kegiatan ini telah dilaporkan kepada Kapolres Klaten sebagai bagian dari evaluasi dan laporan rutin. Pengalaman pengamanan kali ini diharapkan dapat menjadi acuan untuk kegiatan serupa di masa mendatang.
Lebih baru Lebih lama